Selasa, 29 Juli 2008

pemikiran Aristoteles tentang etika dan negara

Pemikiran Aristoteles tentang etika dan negara
Menurut Aristoteles suatu etika tidaklah diperuntukan sebagai cita-cita, melainkan dipakai sebagai hukum kesusilaan. Aristoteles berpendapat seperti itu karena ia berfilsafat bahwa tujuan tertinggi hidup manusia adalah kebahagiaan atau (eudaimonia). Kebahagiaan adalah suatu keadaan dimana segala sesuatu yang termasuk dalam keadaan bahagia telah berada dalam diri manusia. jadi, kebahagiaan harus sesuai dengan aktivitas yang nyata, dan kebahagiaan manusia yang tertinggi adalah berfikir murni.
Setelah selesai berfilsafat tentang etika aristiteles selanjutnya berfikir tentang negara, menurut pendapatnya suatu negara dapat dikatakan baik apabila suatu negara tersebut bersistem demokrasi moderat, artinya sistem demokrasi yang berdasarkan undang-undang dasar.

5 filosofi yang terkemuka

1.Thales
thales digelari sebagai bapak filsafat karena dialah orang yang mula-mula berfilsafat. gelar itu diberikan karena dia mengajukan pertanyaan yang sangat mendasar yaitu "apa sebenarnya bahan alam semesta ini ? " dia mengajukan pertanyaan sendiri lalu menjawabnya sendiri dia menjawab air karena dia beranggapan bahwa air sebagai sesuatu yang amat diperlukan dalam kehidupan dan menurutnya juga bumi ini terapung diatas air. pertanyaannya itu dijawabnya sendiri dengan menggunakan akal bukan menggunakan agama atau kepercayaan lainnya.
2. Anaximander
dia mencoba menjelaskan bahwa substansinya yang pertama itu bersifat kekal dan ada dengan sendirinya, dia juga mengatakan itu adalah udara karena menurutnya udara merupakan sumber segala kehidupan, menurutnya bukti kebenaran teori dalam filsafat terletak pada logis atau tidaknya argumenyang digunakan bukan terletak pada kongklusi.
3. Socrates
dia seorang yang penganut moral yang absolut dan meyakini bahwa menegakan moral merupakan tugas filosof, yang berdasarkan idea-idea rasional dan keahlian dalam pengetahuan.
4. plato
plato lahir pada tahun 427 M dari keluarga bangsawan Athena. contoh dan teladan besar bagi plato adalah socrates. pada umur 40 tahun plato pindah ke istana Dionysios 1 di kota sirakus, sisilia.
5.phytagoras
dia lahir di pulau samos yang termasuk daerah lonia. dia mengembalikan segala sesuatu kepada bilangan. semua realitas dapat di ukur dengan bilangan. karena itu dia berpendapat bahwa bilangan adalh unsur pertama.

carilah informasi tentang filsafat skolastik melalui 5 tokoh dan pendapatnya

skolastik adalah kata sifatyang berasal dari kata school yang berarti sekolah. jadi, skolastik berarti aliran atau yang berkaitan dengan sekolah.perkataan skolastik merupakan corak khas dari sejarah filsafat abad pertengahan. diantara tokoh-tokohnya adalah sebagai berikut
1. pater abaelardus (1079-1180)
lahir di le pallet, prancis. dia mempunyai kepribadian yangt keras dan pandangannya sangat tajam sehingga sering kali bertengkar dengan para ahli fikir dan pejabat gereja. menurut pendapatnya memberikan alasan bahwa berfikir itu berada di luar iman atau diluar kepercayaan. karena itu berfikir merupakan sesuatu yang berdiri sendiri
2. albertus magnus (1203-1280)
selain sebagai biarawn dia juga dikenal sebagai cendikiawan pada abad pertengahan. ia lahir dengan nama albert von bollstadt yang dikenal sebagai dokter universalis dan dokter magnus. kemudian nama albertus magnus ia mempunyai kepandaian yang luar biasa.
3. Thomas Aquinas (1225-1274)
nama aslinya adalah Santo Thomas Aquinas yang artinya Thomas yang suci dari Aquinas.selain sebagai ahli fikir ia juga seorang dokter di gereja bangsa italia. mennurut pendapatny, semua kebenaran asalnya dari tuhan. kebenaran diungkapkan dengan jalan yang berbeda-beda, sedangkan iman berjalan di luar jangkauan pemikiran. ia mengimbau agar orang-orang untuk mengetahui hukum alamiah yang terungkap dalam kepercayaan. tidak ada kontradiksi antara pemikiran dengan iman. semua kebenaran mulai timbul secara ketuhanan walaupun iman di ungkapkan lewat beberapa kebenaran yang berada di luar kekuatan pemikiran.
4. william ockham (1285-1349)
ia merupakan ahli fikir inggris yang beraliran skolastik. karena terlibat dalam pertengkaran umum dengan paus john XXII. menurut pendapatnya pikiran manusia hanya mengetahui barang-barang atau kejadian-kejadian individual.pemikiran yang demikian ini, dapat dilalui hanya lewat intuisi, bukan lewat logika. dia juga membantah anggapan skolastik bahwa logika dapat membuktikan doktrin teologis.
5. Nicolas Cusasus (1401-1464)
ia sebagai tokoh pemikir yang berada paling akhir di masa skolastik. menurut pendapatnya ada tiga cara untuk mengenal yaitu lewat indra, akal, dan intuisi. dengan indra kita akan mendapatkan pengetahuan tentang benda-benda berjasad yang sifatnya tidak sempurna. dengan akal kita akan mendapatkan pengetahuan yang lebih tinggi. dengan intuisi kita akan dapat mempersatukan apa yang oleh akal tidak dapat dipersatukan

tokoh filosofi dizaman renaissance antara lain leonardo da vinci, machiavelli dan michelangelo apa yang anda ketahui tentang mereka?jelaskan

1. Leonardo da vinci

Leonardo da Vinci (15 April 14522 Mei 1519) adalah arsitek, musisi, penulis, pematung, dan pelukis Renaisans Italia. Ia digambarkan sebagai arketipe "manusia renaisans" dan sebagai jenius universal. Leonardo terkenal karena lukisannya yang piawai, seperti Jamuan Terakhir dan Mona Lisa. Ia juga dikenal karena mendesain banyak ciptaan yang mengantisipasi teknologi modern tetapi jarang dibuat semasa hidupnya, sebagai contoh ide-idenya tentang tank dan mobil yang dituangkannya lewat gambar-gambar dwiwarna.Selain itu, ia juga turut memajukan ilmu anatomi, astronomi, dan teknik sipil bahkan juga kuliner.

SEBAGAISEORANGILMUWAN
Ia juga melakukan sejumlah penelitian ilmiah. Sejumlah teori ilmiah yang ia hasilkan didasarkan pada penelitian yang sangat teliti dan dokumentasi yang sangat akurat. Ia sangat memahami pentingnya penelitian ilmiah yang sangat akurat, jauh melebihi orang-orang sezamannya atau sesudahnya. Kegagalannya dalam menyelesaikan proyek-proyek seninya, terjadi juga dalam penelitian ilmiahnya. Ia tidak pernah bisa menyelesaikan risalah ilmiahnya ini. Meski demikian, setelah dicetak, risalahnya ini kemudian merevolusi ilmu pengetahuan abad 16.

2. NICCOLO MACHIAVELLI 1469-1527

Machiavelli lahir tahun 1469 di Florence, Italia. Ayahnya, seorang ahli hukum, tergolong anggota famili terkemuka, tetapi tidak begitu berada.

Filosof politik Italia, Niccolo Machiavelli, termasyhur karena nasihatnya yang blak-blakan bahwa seorang penguasa yang ingin tetap berkuasa dan memperkuat kekuasaannya haruslah menggunakan tipu muslihat, licik dan dusta, digabung dengan penggunaan kekejaman penggunaan kekuatan.

Dikutuk banyak orang selaku bajingan tak bennoral, dipuja oleh lainnya selaku realis tulen yang berani memaparkan keadaan dunia apa adanya, Machiavelli salah satu dari sedikit penulis yang hasil karyanya begitu dekat dengan studi baik filosof maupun politikus.

3.MICHELANGELO 1475-1564

Lahir di Caprese, Itali tahun 1475, kira-kira empat puluh mil dari Florence. Dari kecil bakatnya sudah tampak jelas, dan di umur tiga belas dia magang pada pelukis kenamaan Shirlandaio di Florence. Setahun sesudah itu dia tinggal di istana Medici milik Lorenzo, penguasa Florence yang bertindak selaku pelindungnya. Sepanjang kariernya bakat besar Michelangelo tak diragukan lagi. Dia sering sekali dipercaya baik oleh para Paus maupun tokoh duniawi merancang dan membuat karya seni. Meski dia tinggal di banyak tempat, sebagian terbesarnya dihabiskan di Roma dan Florence. Meninggal dunia di Roma tahun 1564, tak lama sesudah usianya lewat delapan puluh sembilan tahun. Setua itu, tak sekalipun pernah kawin

tokoh terdepan dalam seni visual dalam sejarah adalah budayawan besar masa "Renaissance," Michelangelo. Bukan kepalang briliannya selaku pelukis, pemahat dan arsitek, meninggalkan hasil karya yang mempesona tiap orang yang melihatnya selama lebih dari empat abad. Karyanya secara mendalam mempengaruhi perkembangan seni lukis dan pahat Eropa sesudahnya.

Selasa, 22 Juli 2008

1. carilah sumber lain yang memberi makna tentang philos, shopos,philei dan shopia. menurut anda, untuk apa kita (akademis)belajar tentang filsafat ?

Kata ‘filsafat’ berasal dari bahasa Yunani, yaitu ‘philosophia’ . Kata philosophia merupakan gabungan dari dua kata yaitu philos dan sophia. Philos berarti sahabat atau kekasih, sedangkan sophia memiliki arti kebijaksanaan, pengetahuan, kearifan. Dengan demikian maka arti dari kata philosophia adalah cinta pengetahuan. Plato dan Socrates dikenal sebagai philosophos (filsuf) yaitu orang yang cintai pengetahuan.

Sebelum Socrates, ada juga sekelompok orang yang menamakan diri mereka sebagai kelompok sophist yaitu kelompok para cendikiawan. Kelompok ini menjadikan pandangan dan persepsi manusia sebagai suatu hakikat kebenaran, tapi karena kelompok ini sering keliru dalam memberikan argumen-argumennya maka lambat laun istilah sophist keluar dari arti aslinya dan berubah menjadi seseorang yang menggunakan argumen-argumen yang keliru (paralogisme) .

Sebagaimana kata sophist yang mengalami perubahan arti, lambat laun kata philosophos (filsuf) pun akhirnya berubah arti yakni menjadi lawan kata sophist. Dengan perubahan ini maka terjadi juga pergeseran arti kata philosophos dari ‘pencinta pengetahuan/ilmu’ menjadi seseoarang yang berpengetahuan tinggi. Sedangkan philosophia (filsafat) berubah menjadi sinonim dengan ilmu.

Dan perlu untuk kita ingat bahwa kata filsuf (philosophos) dan filsafat (philosophia) ini baru menyebar luas setelah masa Aristoteles. Aristoteles sendiri tidak menggunakan istilah ini (philosophia atau philosophos) dalam literatur-literaturnya.

Setelah masa kejayaan romawi dan persia memudar, penggunaan istilah filsafat berikutnya mendapat perhatian besar dari kaum muslimin di arab. Kata falsafah (hikmah) atau filsafat kemudian mereka sesuaikan dengan perbendaharaan kata dalam bahasa arab, yang memiliki arti berbagai ilmu pengetahuan yang rasional.

Jadi philos juga dapat diartikan sebagai “sahabat atau kekasih” sedangkan shopia adalah “kebijaksanaan, kearifan” maka arti dari kata philosophia adalah cinta pengetahuan.

Filsafat juga banyak mempunyai arti sebagai berikut

1. Filsafat adalah sebuah ilmu yang memandang dan mengamati keberadaan (eksistensi) alam ini sebagai suatu objek yang satu.

2. Sedangkan menurut terminologi muslimin filsafat adalah adalah nama bagi seluruh ilmu rasioanal (aqli) dan BUKAN nama dari satu ilmu tertentu. Filsafat adalah sebuah ilmu yang memandang dan mengamati keberadaan (eksistensi) alam ini sebagai suatu objek yang satu.

3. . Filsafat menurut istilah umum adalah ilmu pengetahuan yang rasional, sedangkan menurut pendapat yang tidak umum filsafat adalah ilmu yang oleh orang-orang kuno disebut sebagai filsafat tinggi, filsafat utama, ilmu tertinggi, ilmu istimewa, atau ilmu Ilahiyah.

kita belajar filsafat yaitu untuk:

1. belajar membangun diri kita sendiri dengan berfikir lebih mendalam atau lebih kritis untuk memberikan isi kepada hidup kita sendiri.

2.belajar untuk memberikan kebiasaan dan kepandaian untuk melihat dan memecahkan persoalan-persoalan dalam hidup kita sehari-hari.

Selasa, 15 Juli 2008

TUGAS FILSAFAT UMUM

Menurut teori kebutuhan Maslow, kebutuhan yang berada pada hierarki lebih paling bawah tidak harus dipenuhi sebagian sebelum seseorang akan mencoba untuk memiliki kebutuhan yang lebih tinggi tingkatannya. Sebagai misal seorang yang lapar atau seorang yang secara fisik dalam bahaya tidak begitu menghiraukan ntuk mempertahankan konsep diri positip (gambaran terhadap diri sendiri sebagai orang baik) dibandingkan untuk mendapatkan makanan atau keamanan; namun begitu, orang yang tidak lagi lapar atau tidak lagi dicekam rasa takut, kebutuhan akan harga diri menjadi penting

Karena manusia memiliki banyak kebutuhan, pada waktu tertentu kebutuhan manakah yang mereka coba untuk dipenuhi.

Jadi dalam teori maslaw ini konsep yang paling penting dalam kehidupannya adalah adanya kebutuhan dasar yang terdiri dari kebutuhan fisiologis, kebutuhan rasa aman, kebutuhan ini harus dipenuhi. Sekali kebutuhan ini dipenuhi, motivasi seseorang untuk memenuhi kebutuhan ini surut. Sebaliknya kebutuhan tumbuh, sebagai misal kebutuhan untuk mengetahui dan memahami sesuatu, menghargai keindahan, atau menumbuhkan dan mengembangkan apresiasi (penghargaan) dari orang lain, tidak pernah dapat dipenuhi seluruhnya. kebutuhan akan harga diri menjadi penting.

teori maslow

Menurut teori kebutuhan Maslow, kebutuhan yang berada pada hierarki lebih paling bawah tidak harus dipenuhi sebagian sebelum seseorang akan mencoba untuk memiliki kebutuhan yang lebih tinggi tingkatannya. Sebagai misal seorang yang lapar atau seorang yang secara fisik dalam bahaya tidak begitu menghiraukan ntuk mempertahankan konsep diri positip (gambaran terhadap diri sendiri sebagai orang baik) dibandingkan untuk mendapatkan makanan atau keamanan; namun begitu, orang yang tidak lagi lapar atau tidak lagi dicekam rasa takut, kebutuhan akan harga diri menjadi penting

Karena manusia memiliki banyak kebutuhan, pada waktu tertentu kebutuhan manakah yang mereka coba untuk dipenuhi.

Jadi dalam teori maslaw ini konsep yang paling penting dalam kehidupannya adalah adanya kebutuhan dasar yang terdiri dari kebutuhan fisiologis, kebutuhan rasa aman, kebutuhan ini harus dipenuhi. Sekali kebutuhan ini dipenuhi, motivasi seseorang untuk memenuhi kebutuhan ini surut. Sebaliknya kebutuhan tumbuh, sebagai misal kebutuhan untuk mengetahui dan memahami sesuatu, menghargai keindahan, atau menumbuhkan dan mengembangkan apresiasi (penghargaan) dari orang lain, tidak pernah dapat dipenuhi seluruhnya. kebutuhan akan harga diri menjadi penting.